Nakita.id – Bulu mata yang tebal dan panjang membuat mata Moms terlihat lebih atraktif dan cantik.
Tapi tidak semua orang diberkati dengan bulu mata yang panjang dan berkilau.
BACA JUGA: Cantik Bak Artis Bollywood, Begini Potret Istri Manoj Punjabi
Beberapa memiliki pertumbuhan yang tipis dan sedikit.
Hal ini dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti usia, genetika, kekurangan gizi, kondisi medis, jenis infeksi mata tertentu, perubahan hormonal dalam tubuh.
Tidak menghilangkan riasan mata Moms di penghujung hari dan terus menerus menggosok mata bisa menjadi faktor lainnya.
Ini akan membuat bulu mata Moms yang lembut menjadi rontok.
Moms memang bisa menggunakan bulu mata palsu, produk kosmetik atau serum untuk membuat bulu mata terlihat lentik.
Namun, beberapa orang mungkin memiliki kulit sensitif dan alergi dengan bahan-bahan ini.
Lalu bagaimana Moms bisa mendapatkan bulu mata yang panjang dan tebal secara alami?
Moms bisa melakukannya dengan cara alami, dengan bahan-bahan yang bisa Moms temui di rumah.
Di rumah Moms pasti punya telur kan?
Nah, telur juga bisa digunakan sebagai bahan alami untuk membuat bulu mata panjang dan tebal sehingga menjadi terlihat lentik.
Moms hanya perlu menggunakan kuning telurnya saja.
Kuning telur kaya akan vitamin E, lemak omega-3, dan zat gizi mikro yang membantu melawan bulu mata kering dan rapuh.
Ini juga membantu membuat bulu mata sehat, kuat, dan tebal.
BACA JUGA: Sarapan-sarapan Ini Bisa Membantu Turunkan Berat Badan
Bagaimana cara menggunakan?
Pisahkan kuning telur dari putih telur dalam wadah.
Tambahkan beberapa tetes minyak almond dan aduk dengan benar.
Oleskan dengan lembut campuran ini di bulu mata Moms menggunakan bantuan Q-tip.
Tunggu sampai ramuan tersebut mengering di bulu mata Moms. Cuci dengan air dingin.
Gunakan ramuan ini tiga kali dalam seminggu untuk mendapatkan bulu mata yang tebal.
BACA JUGA: Pilih Salah Satu Permata yang Moms Suka dan Lihat Makna Di Baliknya
Perlu diingat!
Terlepas dari perawatan rumah yang disebutkan di atas, ada beberapa hal yang harus diingat.
1. Jangan tidur dengan riasan, terutama riasan mata Moms.
Ini akan membuat bulu mata Moms kering dan rapuh.
Bulu-bulu yang kering dan rapuh akan putus dengan mudah dan akhirnya rontok.
Jadi, selalu hilangkan riasan mata Moms sebelum tidur.
2. Jangan menggosok bulu mata Moms atau menariknya saat melepas make up mata Moms. Pastikan Moms melakukannya dengan lembut.
3. Cobalah untuk menghindari penggunaan bulu mata palsu sebisa mungkin. Bulu mata palsu akan merusak bulu mata alami Moms.
4. Sikat bulu mata Moms setiap hari dengan tongkat maskara bersih.
Menyikat bulu mata dua kali dalam sehari akan membantu sirkulasi darah yang baik, dan karena itu mendorong pertumbuhan bulu mata yang lebih tebal.
5. Pijat kelopak mata dan garis bulu Moms setiap hari.
6. Pertahankan diet seimbang yang sehat. Makanlah makanan yang kaya akan protein.
Paham kan Moms? Jangan lupa dipraktekannya.
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Maharani Kusuma Daruwati |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR