Nakita.id - Setiap kali kita makan di luar rumah, entah di warung kaki lima maupun di restoran, kadang kita kurang memepedulikan lingkungan sekitar.
Atau bahkan jika kita merasa pelayanan pelayan resto kurang ramah, kita hanya komplain tanpa membantu meringankan bebannya.
Tanpa disadari, pelayan akan melakukan pekerjaan lebih mudah dan lebih baik jika pelanggan bersikap baik atau bahkan mau membantunya.
Salah satu cara menghargai dan bersikap baik kepada pelayan adalah dengan memberi senyum dan ucapan terimakasih terhadap pelayanan.
BACA JUGA: Unggah Foto Anak-anak Vicky Prasetyo, Angel Lelga Banjir Pujian
Lebih dari itu, ada satu hal penting yang manfaatnya luar biasa bagi kita dan juga kinerja pelayan.
Pernahkah Moms mendengar atau melihat langsung gerakan #TumpukDiTengah?
Belakangan ini, banyak orang mengampanyekan bahkan melakukan gerakan #TumpukDiTengah.
Gerakan ini adalah gerakan sadar akan pelayanan pelayan kepada konsumen, atau pelanggan di sebuah rumah makan atau restoran.
Membantu pelayan dengan menumpuk piring, mangkuk, sendok, dan garpu akan membuat pelayan menyelesaikan pekerjaannya lebih mudah, ringkas, juga cepat.
BACA JUGA: Intip Megahnya Rumah David Beckham Seharga 593 Miliar Rupiah ini Moms!
Dengan begitu, pelayan akan merasa senang dan sangat terbantu.
Moms, menjadi seorang pelayan bukanlah pekerjaan mudah, lo.
Dalam hal apapun, ia harus siap melayani pelanggan dengan berusaha selalu memberikan pelayanan terbaik.
Tak hanya membereskan piring yang berserakan di meja, terkadang jika ada pelanggan yang makan berceceran, ia harus membereskannya terlebih dahulu dan itu akan membutuhkan waktu yang tidak sedikit.
Dengan melakukan gerakan #TumpukDiTengah, pelayan akan lebih cepat membereskan piring dan kotoran yang berserakan di atas meja, dan ia juga akan lebih cepat melakukan pelayanan lain untuk memuaskan pelanggan.
Gerakan sepele ini akan berpengaruh besar dan juga meninggalkan energi positif bagi orang sekitar yang melihatnya.
Yuk, mulai kampanye gerakan #TumpukDiTengah dan tularkan kebaikan!
Melebarkan Sayap Hingga Mancanegara, Natasha Rizky Gelar Exhibition Perdana di Jepang
Source | : | youtube |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
KOMENTAR