Nakita.id - Apakah Moms termasuk penggemar kopi, terutama kopi tradisional?
Saat ini, sudah banyak tersebar kedai kopi, mulai kopi tradisional hingga kopi modern dari berbagai negara di seluruh penjuru Indonesia.
Harga yang ditawarkan tiap kedai juga bervariasi.
Ada yang dijual dengan harga cukup murah, hingga sangat amat mahal.
Untuk kaum menengah ke atas, biasanya mereka memilih tempat atau kedai kopi yang tempatnya bersih, dan dihiasi interior mewah di dalamnya.
Sebagian orang merasa lebih nyaman dan memiliki gengsi tersendiri jika menikmati kopi, lengkap dengan interior dan juga suasana yang menyenangkan.
BACA JUGA: Alasan Mengapa Moms Harus Bersyukur Punya Suami dengan 4 Zodiak Ini
Berbanding terbalik dengan hal itu, pengacara kondang yang belakangan ini jadi sorotan netizen, Hotman Paris Hutapea memiliki tempat nongkrong yang terbilang sedikit mengejutkan bagi netizen.
Bukan ke kedai kopi mahal di dalam mall, atau coffee cafe, Hotman Paris justru sering menyatroni kedai sederhana ini untuk sekadar ngopi atau bertemu klien-kliennya.
Tak hanya Hotman Paris, para petinggi negara dan juga artis juga sering datang ke kedai kopi ini, seperti yang diunggah oleh akun Instagram @kopi_johny.
BACA JUGA: Ini yang Dilakukan Rachel Vennya Terhadap Orang yang Mencibir Anaknya
Selain petinggi negara, Raffi Ahmad dan Nagita Slavina juga sempat mengunjungi kedai kopi Johny di wilayah Kelapa Gading ini.
Buka Cabang ke-14, Nikmati Kelezatan Kuliner di Justus Steakhouse Asthana Kemang
Source | : | |
Penulis | : | Cynthia Paramitha Trisnanda |
Editor | : | Saeful Imam |
KOMENTAR