Tetap Langsing dan Awet Muda dengan Meniru Kebiasaan Orang Jepang

By Gisela Niken, Selasa, 17 Januari 2017 | 05:15 WIB
Awet muda dan tetap langsing bisa didapatkan dengan kebiasaan makan orang Jepang (Gisela Niken)

Nakita.id –  Tahukah Mama bahwa perempuan Jepang dianggap paling cantik dan elegan di dunia? Pada usia 30 tahun, perempuan Jepang masih terlihat seperti berusia 18 tahun dan pada usia 40 tahun mereka seperti  berusia 25 tahun. Orang-orang Jepang juga masuk ke dalam daftar manusia yang punya umur panjang. Salah satu rahasianya adalah punya kebiasaan makan yang baik. Berikut kebiasaan makan orang Jepang yang bisa kita contoh.

1.Pola makan dan seimbang

Salah paham jika menyangka orang Jepang hanya makan sushi. Nyatanya mereka punya beragammenu makanan, namun seimbang antara karbohidrat, protein, lemak, vitamin, mineral, dan seratnya. Orang Jepang sangat suka ikan, rumput laut, sayuran, kedelai, buah dan teh hijau. Makanan sehari-hari tersebut cenderung tidak berkalori tinggi. Kesegaran bahan makanan juga sangat diperhatikan. Selain itu, memilih makanan sesuai cuaca juga penting. Misalnya saat musim dingin, orang Jepang memilih menu yang terbuat dari daging merah, ikan, dan sup. Sementara saat musim panas, mereka suka makanan laut dan salad.

2.Metode memasak

Orang Jepang memasak dengan cara merebus, memanggang, mengukus dan menggoreng dengan minyak yang sedikit. Sayuran juga diiris agar masak lebih cepat. Keuntungan dari metode memasak tadi adalah mempertahankan gizi yang terkandung dalam bahan makanan. Orang Jepang juga jarang menggunakan rempah-rempah yang berlebihan. Kaldu dengan bahan sayuran lebih populer di Jepang untuk mencegah beban berlebihan pada lambung, hati, dan ginjal.

3.Porsi makan

Ternyata, orang-orang di Jepang cenderung makan secara perlahan dengan potongan-potongan kecil dan piring kecil. Mereka berusaha menjaga rasa alami makanan. Jadi setiap makanan punya tempat tersendiri dan piring tidak boleh terlihat penuh. Cara ini sangat baik untuk mencegah makan berlebihan.

4.Sarapan adalah makanan utama

Sarapan adalah porsi makan paling besar di Jepang. Makanan utama mencakup beberapa piring seperti ikan, telur, sup, dan karbohidrat (nasi). Sementara, porsi makan malam mereka cenderung sedikit. Kondisi ini baik karena sarapan sangat penting bagi sumber energi untuk aktivitas seharian penuh.