Nakita.id - "Batuk adalah refleks tubuh untuk membuang semua hal (termasuk dahak) yang mengganggu atau menyumbat saluran napas.
Jadi batuk bukan penyakit dan batuk bukan 'momok'," ujar dr. Purnamawati S. Pujiarto, SpAK, MMPed, dalam bukunya Q&A Smart Parents for Healthy Children.
"Batuk merupakan refleks yang melindungi saluran napas. Justru yang terpenting, pikirkan penyebabnya, bukan memberikan obat untuk menghentikan batuknya," ungkapnya lagi.
Masih menurut dr. Purnamawati, anak yang batuk akut umumnya tidak harus dibawa ke dokter, cukup dirawat di rumah saja.
Mengapa? Karena batuk pada anak umumnya disebabkan oleh infeksi virus.
Jika batuknya berkepanjangan sampai 4 minggu, penyebabnya bisa alergi, bisa juga kuman (bakteri).
Gejala batuk biasanya disertai gejala lain seperti demam dan pilek, kecuali jika penyebabnya alergi.