Kulit Wajah Mulus Dan Bebas Jerawat Berkat Seledri

By Soesanti Harini Hartono, Kamis, 18 Mei 2017 | 06:00 WIB
Kandungan nutrisi dalam seledri mampu mengeluarkan racun yang membahayakan kesehatan kulit wajah. (Santi Hartono)

nakita.id.- Wajah berminyak, kusam, apalagi berjerawat, pastinya big no..no..untuk kaum perempuan. Mereka pasti berusaha agar gangguan kulit ini tak mampir ke wajahnya.  Segala cara digunakan untuk menghalau, mulai dari krim yang dijual bebas, obat dokter, sampai bahan tradisional.

Bagi penggemar bahan tradisional, kini ada satu lagi bahan natural yang dapat digunakan untuk mengusir jerawat, yaitu seledri. Ya, seledri selama ini dikenal sebagai sayuran pelengkap sop atau pun masakan lainnya, yang memiliki aroma unik dan rasa yang pahit.  Seledri juga sangat populer sebagai makanan kesehatan. Sayuran hijau yang satu ini sering direkomendasikan untuk mereka yang sedang berdiet karena kaya akan vitamin A, vitamin C, dan vitamin E. Di samping itu seledri juga rendah kalori dan memiliki batang renyah berserat tinggi yang menghasilkan rasa kenyang lebih lama.

Ada lagi kehebatan seledri, yaitu  bisa digunakan sebagai bahan perawatan untuk menutrisi kulit wajah agar tetap sehat. Kandungan nutrisi dalam seledri mampu membantu dalam proses detoksifikasi atau pengeluaran racun yang dapat membahayakan kesehatan kulit wajah. Regenerasi sel-sel kulit pun akan terbantu dengan penggunaan seledri sebagai bahan perawatan wajah. Kita juga bisa menggunakannya sebagai masker sebagai cara ampuh mengusir jerawat dan membuat wajah tetap mulus. Gunakan seminggu sekali. Caranya:

- Siapkan 2 hingga 3 helai daun seledri dan batangnya yang masih segar, minyak almond, yoghurt tanpa rasa, dan oatmeal tawar. - Cuci bersih daun seledri kemudian potong-potong, masukkan ke dalam blender dan haluskan. - Tuang pasta seledri ke dalam mangkuk. - Campurkan 1 sendok minyak almond, 1 sendok yoghurt, dan 1 sendok oatmeal. Aduk rata. - Cucilah wajah hingga bersih sebelum menggunakan masker seledri tersebut. - Balurkan masker seledri ke seluruh bagian wajah dan diamkan selama 10 hingga 15 menit. - Bilas dengan air hangat hingga bersih. - Untuk pengalikasiannya pada kulit wajah yang berjerawat, gunakan cotton bud agar lebih steril. Tunggulah hingga kering kemudian bilas dengan air hangat.

Seledri juga memiliki kandungan asam lemak omega 6 yang akan membantu menjaga kulit wajah tetap kenyal dan terlihat bersinar. Seledri akan melembabkan kulit sehingga tidak kering. Itulah manfaat seledri untuk wajah. Ingatlah bahwa perawatan adalah salah satu cara menjaga penampilan diri. Kita bisa  melakukan perawatan sendiri di rumah dengan cara yang praktis dan mudah. (*)