Sulit Menyusui? 7 Tanda Bayi Bermasalah Saat Menempel Payudara Ibu

By Ida Rosdalina, Kamis, 1 Juni 2017 | 08:00 WIB
Sulit Menyusui? 7 Tanda Bayi Bermasalah Saat Menempel Payudara Ibu (Ida Rosdalina)

Nakita.id - Cara bayi menempelkan mulut ke payudara Ibu sangat penting untuk mendapatkan cukup ASI, nutrisi yang sangat penting bagi bayi. Cara penempelan ini bisa menghindarkan Ibu dari rasa sakit. Ada tujuh tanda yang bisa diperhatikan bila bayi ternyata memiliki masalah dalam hal menempel payudara Ibu:

1. Ibu mengalami sakit pada bagian puting payudara

Berlawanan dengan kepercayaan populer, rasa sakit bukanlah bagian normal dari pengalaman menyusui. "Ketika bayi pertama kali mengisap payudara, ibu baru mungkin merasakan tarikan dan sedikit ketidaknyamanan, tapi rasa sakit menunjukkan ada masalah dengan penempelan," kata Deedra Franke, perawat dan Konsultan Laktasi Bersertifikat Internasional di Mercy Medical Center di Baltimore. Meskipun Ibu mengalami beberapa ketidaknyamanan, rasa sakit yang sering dirasakan harus segera dibicarakan dengan konsultan atau dokter ahli lainnya.

(Baca juga : Puting Terbenam Bikin Susah Menyusui)

2. Puting payudara Ibu pecah-pecah dan berdarah

Banyak perempuan percaya bahwa pecah-pecah dan pendarahan pada bagian puting dianggap normal selama beberapa minggu pertama menyusui dan ini adalah salah satu keluhan paling umum yang diberitahukan oleh para ibu yang berhenti menyusui.

Tapi menurut Deedra, hal tersebut sebenarnya tidak normal, karena pecah-pecah dan pendarahan saat menyusui harus ditangani oleh para ahli, sebelum kerusakan pada puting susu menjadi terlalu parah. Payudara yang pecah-pecah dan berdarah membuat kegiatan menyusui menjadi terasa sakit dan Ibu berisiko terkena infeksi.

3. Bibir bayi melengkung di bawah

Kapan pun bayi akan disusui, bibirnya harus terangkat. Jika bibirnya melengkung di bawah, atau sepertinya ia sedang mengisap bibirnya ke dalam mulutnya melalui payudara, maka timbul masalah menyusui seperti rasa sakit untuk Ibu atau transfer susu yang tidak efisien untuk bayi.

(Baca juga : Puting Mendelep Bisakah Menyusui)

4. Ibu memiliki bekas merah akibat penempelan mulut bayi

Jika mulut bayi tidak terbuka lebar saat menempel di payudara, akan timbul masalah pada penempelannya yang tidak menyamankan Ibu dan menyulitkan bayi mendapatkan cukup susu. Satu tanda jika bayi memiliki masalah perekatan payudara Ibu tanda merah atau bekas perekatan bayi.