Di Rumah Banyak Tikus? Ini Cara Memasang Jebakkan Tikus yang Benar

By Radita Milati, Kamis, 22 Maret 2018 | 17:25 WIB
()

Nakita.id - Moms, sering dibuat repot dengan ulah tikus di rumah?

Adanya tikus di rumah kerap membuat kesal dan jengkel. 

Tidak jarang keberadaan tikus membuat sebagian barang-barang di rumah menjadi bergerat alias rusak. 

Berbagai cara mungkin sudah Moms lakukan untuk mengusir tikus dari dalam rumah, mulai dari racun tikus sampai memasang perangkap. 

BACA JUGA: Mengejutkan! Ditemukan Cacing dalam Produk Ikan Sarden Kaleng, Jadi Viral

Tapi perlu diperhatikan Moms, menggunakan racun atau jebakan untuk memusnahkan tikus sebaiknya lebih teliti, sebab penggunaan racun tikus untuk memusnahkan tikus, menyebabkan tikus mati disembarang tempat, sehingga Moms akan sulit untuk menemukan bangkainya. 

Bangkai tikus yang sulit ditemukan terkadang menimbulkan bau yang menyengat dan sangat menggangu juga menimbulkan penyakit. 

BACA JUGA: Bukan Menjadi Otot atau Dikeluarkan Usus, Ternyata Lemak Tubuh Hilang Lewat Udara, Begini Penjelasan Ilmiahnya!

Ada baiknya jika Moms ingin menggunakkan racun atau perangkat jebakan tikus, perhatikan lah beberapa hal berikut ini, Moms. 

1. Tempatkan racun atau perangkap di tempat yang sedang dilalui tikus. Cirinya lihat kotoran yang ditinggalkan serta remah-remah makanan yang tercecer. 

2. Pastikan tempat sampah atau sisa makanan lain tertutup rapat, karena tikus cenderung memilih umpan di jebakan atau racun tikus. 

3. Racun belum tentu langsung dimakan.