Nakita.id - USG dan kehamilan ibarat dua hal yang tak terpisahkan.
Dengan USG, ada banyak manfaat yang bisa Moms dapat.
Berbicara tentang USG, kita telisik bagaimana alat ini bekerja.
USG (ultrasonografi) merupakan pemeriksaan dengan memanfaatkan gelombang suara untuk membuat gambar dua dimensi, 3 dimensi, ataupun 4 dimensi.
Boleh dibilang saat ini USG digunakan sebagai prosedur rutin yang dilakukan pada wanita hamil hampir di setiap pemeriksaan kehamilan untuk menyaring potensi masalah.
BACA JUGA : Begini Cara Menebak Jenis Kelamin Bayi Tanpa USG
Salah satu yang kerap dilakukan di awal kehamilan adalah USG transvaginal, yaitu pemeriksaan USG melalui vagina.
Kapan saat tepat melakukan USG transvaginal?
Pemeriksaan dengan USG transvaginal dilakukan pada kehamilan sekitar minggu ke-7 sampai ke–10.
Di awal kehamilan, pemeriksaan ini lebih baik daripada USG abdominal (melalui perut), terutama pada Mama dengan berat badan berlebih (obesitas) atau yang arah rahimnya ke belakang.
USG transvaginal berguna pula untuk mengetahui adanya kehamilan di luar rahim ataupun abnormalitas pada janin.
Namun perlu diingat, pemeriksaan USG transvaginal tidak dapat menggantikan peran USG abdominal, tapi berfungsi sebagai pelengkap.