Salut! Perempuan Ini Berhasil Menyelamatkan Nyawa Anak yang Tenggelam

By Saeful Imam, Rabu, 26 Juli 2017 | 02:45 WIB
Aksi heroik seorang perempuan saat menyelamatkan anak tenggelam (Saeful Imam)

Nakita.id – Sebuah video viral di media sosial beberapa hari ini yang menunjukkan kegigihan seorang perempuan yang membantu menyelamatkan nyawa seorang anak yang tenggelam. Dalam video itu menunjukkan perempuan melakukan prosedur keselamatan yang tepat sehingga anak bisa selamat.

Apa yang dilakukan perempuan dalam video tersebut disebut dengan CPR atau cardiopulmonary resuscitation. Prosedur ini digunakan untuk menyelamatkan nyawa saat pernapasan atau jantung anak berhenti. Hal ini bisa disebabkan karena anak tenggelam, mati lemas, tersedak atau cedera.

Baca juga: Anak-anak ini Berisiko Besar Tenggelam 

Dilansir dari situs Medline Plus, situs kesehatan resmi dari badan kesehatan Amerika Serikat menjelaskan langkah-langkah yang bisa dilakukan saat anak mengalami kondisi gawat darurat ini:

1. Jika anak tidak merespons ketika dipanggil, segera hubungi dokter atau petugas kesehatan setempat. Sambil menunggu datangnya petugas kesehatan, segera lakukan CPR yang bisa dilakukan dalam kurun waktu dua menit.

2. Dalam kondisi telentang lakukan penekanan di daerah dada. Letakkan telapak tangan pada tulang dada (tepat di bawah puting susu). Tekan ke bawah sekitar 1/3 sampai ½ kedalaman dada. Lakukan dengan cepat selama 30 kali setelah itu biarkan dada naik sepenuhnya dan ulangi. Tekanan ini harus cepat dan keras tanpa berhenti sebentar.

Baca juga: Mencegah Anak Tenggelam

3. Coba untuk membuka jalan napas dengan mengangkat dagu dengan satu tangan. Sementara tangan lain memiringkan kepala dengan menekan dahi. Letakkan telinga di dekat mulut dan hidung. Perhatikan gerakan dada dan rasakan napas di pipi.

4.Jika anak tidak bernapas, tutup mulut anak dengan mulut Ibu dan tutupi hidung. Ibu perlu menjaga agar dagu terangkat dan kepala miring. Beri hembusan napas dua kali. Setiap hembusan napas membutuhkan waktu sekitar satu detik agar membuat dada naik.

Baca juga: Balita Ini Nyaris Mati Tenggelam di Hari Ulang Tahunnya

Langkah-langkah tersebut dilakukan oleh perempuan dalam video tersebut dan aksinya mendapatkan pujian dari netizen karena melakukan langkah tepat dalam melakukan CPR. Tak heran jika video tersebut kini telah ditonton 3 juta kali.

Nah, Ibu bisa mendapatkan pelatihan CPR dari rumah sakit atau petugas kesehatan agar lebih memahami caranya yang benar sehingga dapat melakukan pertolongan pertama dalam kondisi gawat.