Nakita.id - Gibran Marten, adik dari Gading Marten kini lebih banyak memberikan pernyataan atas perceraian kakaknya dengan Gisella Anastasia.
Memang berita perceraian Gisel dan Gading sempat menggemparkan masyarakat lantaran selama ini mereka tampak harmonis.
Gibran Marten pun angkat bicara perihal perceraian kakaknya tersebut.
Katanya Gading Marten sudah melakukan banyak cara untuk mempertahankan pernikahannya dengan Gisel.
Baca Juga : Telah Nikahi Paula Verhoeven, Ternyata Begini Tampilan Kamar Baim Wong yang Akan Mereka Tempati
Pihak keluarga Gading juga telah membuat mediasi agar Gading dan Gisel bisa bertemu dan memikirkan matang-matang akan keputusan perceraian ini.
"Banget, banget, banget (mempertahankan rumah tangganya). Banyak ya (usaha), saya enggak bisa cerita. (Keluarga) sudah membantu mediasi juga, tapi final kan di keluarga mereka," ujar Gibran saat dijumpai di Gedung Trans, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jumat (23/11/2018) dilansir dari Kompas.com.
Gibran menambahkan pihak keluarga tidak bisa ikut campur atas keputusan yang mereka akan ambil.
Baca Juga : Seekor Kambing Lahirkan Bayi 'Setengah Babi Setengah Manusia', Begini Bentuknya!