5 Manfaat Kesehatan Bila Rutin Berhubungan Intim dengan Pasangan

By Amelia Puteri, Minggu, 16 Desember 2018 | 16:06 WIB
Rutin berhubungan intim bisa memberikan manfaat kesehatan (iStock)

Nakita.id - Berhubungan intim tak hanya sekedar mempererat ikatan emosional dengan pasangan.

Kegiatan yang menyenangkan ini juga bisa memberikan beberapa manfaat kesehatan yang mungkin tidak pernah Moms pikirkan.

Jika Moms menikmati kehidupan seks yang telah dimiliki, ini dapat meningkatkan peluang untuk menjalani hidup yang lebih sehat dan lebih bahagia.

Dr. Sherry Ross, ahli obgyn sejak tahun 2011 dan penulis buku 'She-ology' menjelaskan, "Ada sangat sedikit hal yang lebih baik dalam hidup untuk hati, tubuh, dan jiwa daripada seks konsensual.

Secara emosional, seks menghibur, menenangkan, mengurangi stres, mengurangi kecemasan, dan meningkatkan rasa percaya diri dan rasa kesejahteraan secara keseluruhan.

Baca Juga : 5 Hal Ini Bisa Mengurangi Keinginan Berhubungan Intim, Catat!

Ini juga dianggap bahwa seks reguler memungkinkan wanita dan pria terlihat lebih muda dan hidup lebih lama."

Tak hanya itu, berikut manfaat kesehatan berhubungan intim bagi Moms dan pasangan.