Nakita.id.- Moms yang menyetir mobilnya sendiri, apa yang kerap dikhawatirkan?
Mogok tiba-tiba akibat kerusakan mesin, bensin habis atau aki ngadat?Memang benar, ketiga hal di atas kerap bikin apes dan membuat mood berubah ketika kita menyetir, tiba-tiba harus berhenti.
Baca Juga : 10 Bakteri Berbahaya Ini Ada di AC Mobil, Ada yang Bisa Menyebabkan Miningitis!
Namun selain hal-hal di atas, ada juga yang membuat kita kesal selagi mengemudi mobil, yaitu bila ban kempes.
Moms biasanya meminta tolong orang sekitar, atau menunggu sampai bantuan datang.
Tapi tahukah Moms, kerusakan pada ban bisa diminimalisasi bila ban selalu dalam keadaan terawat. Masalahnya, bagian ini sering kali terlewat.
Baca Juga : Jangan Dilakukan, 4 Kebiasaan Buruk Yang Bisa Picu Perselingkuhan!
Ya, dikutip dari laman Suzuki (31/12/2018), tidak hanya mesin, rutin mengecek ban kendaraan juga tidak kalah penting.
Karena ban merupakan komponen kendaraan yang bersentuhan langsung dengan jalan.
Benda ini juga menopang seluruh bobot kendaraan. Ada beberapa tindakan yang harus dilajukan agar kondisi ban selalu prima.