Nakita.id – Usia pra sekolah memang menjadi usia yang sulit.
Kepribadian dan mood anak sangat sulit diprediksi.
Mereka bisa kadang-kadang bersemangat, namun tiba-tiba mereka bisa saja menjadi sangat rewel.
Kondisi ini sangat berpotensi membuat anak cenderung rewel, nakal dan tidak dapat mengontrol emosi di sekolah.
Moms bisa mengajarkan tiga hal ini sebagai cara menjadi anak yang baik di sekolah.
Baca Juga : Kunci Penting Mengasuh Si Kecil, Dads Jangan Sampai Salah Didik!
Melakukan kebiasaan baik sejak dari rumah
Anak memang cenderung egosentris artinya mereka sering ingin melakukannya sendiri padahal tidak sepenuhnya ia bisa melakukan hal itu.
Anak yang terlalu berani kerap kali berujung pada kenakalan dan masalah.
Kadang orangtua menjadi bingung untuk melarangnya.
Moms tetap perlu memberikan rasa kepercayaan diri kepada anak namun yang bertanggung jawab.
Kedekatan antara Moms dan si kecil akan membantu proses penyampaian pesan.
Baca Juga : Ditinggal Koneng, Intip Potret Kedekatan Gempi dengan Pengasuh Barunya