Publik hanya tahu bahwa Rosano Barack, ayah Reino Barack, adalah petinggi dari PT Global Mediacom yang merupakan perusahaan investor dari MNC Group.
Rosano Barack sendiri juga jarang tampil di media apalagi televisi.
Lalu bagaimana dengan sosok ibu Reino Barack?
Baca Juga : Perjalanan Cinta Reino Barack dan Syahrini, Bukti Tak Ada yang Merebut Pacar Teman?
Beberapa waktu yang lalu, beredar foto seorang wanita yang diduga adalah ibu Reino Barack, Reiko Barack.
Reiko Barack diketahui adalah seorang wanita asli Negeri Sakura, Jepang.
Foto ibu Reino Barack ini beredar dari postiingan salah satu akun fanbase Reino Barack, @reinobarackfans.
Diunggah pada 26 Desember 2018 lalu, dalam foto tersebut Reiko Barack tampak berdiri di samping putra bungsunya, Reino Barack.
Dalam foto yang diunggah akun @reinobarackfans tersebut, Reiko Barack tampak anggun dalam balutan busana yang cukup sederhana.