Isu Kiamat Gegerkan Warga Ponorogo Hingga Jual Harta Benda dan Pindah ke Malang, Ini Kata Bupati

By Riska Yulyana Damayanti, Rabu, 13 Maret 2019 | 18:57 WIB
Ilustrasi kiamat (Pixabay.com/ 470906)

Nakita.id - Masih ingtakah isu kiamat yang akan terjadi di tahun 2012 lalu?

Kenyatannya, hingga saat ini bumi masih berputar dan kita masih bisa menjalankan aktivitas sehari-hari.

Tidak sampai di situ, seorang numerologis (ilmu tentang makna mistis angka) Kristen, David Meade pernah meramalkan bahwa kiamat akan terjadi pada tanggal 23 september 2017.

Baca Juga : Jauh dari Kesan Glamor, Terbongkar Kebiasaan Syahrini yang Buat Warganet Takjub: 'Reino Nggak Salah Pilih'

Lagi-lagi hal itu hanyalah sebuah kebohongan publik semata.

Baru-baru ini ada lagi isu kiamat yang menggegerkan warga Ponorogo, jawa Timur.

Akibat dari isu tersebut, banyak warga yang menjual harta bendanya untuk pindah ke kota Malang mengikuti pemuka agama mereka.

Baca Juga : Ketahuan Selingkuh, Pria Asal Semarang ini Putuskan Hubungan dan Permalukan Kekasihnya Lewat Baliho Besar

Kisah itu dilansir oleh TribunMadura dari unggahan akun Facebook Rizky Ahmad Ridho di grup Info Cegatan Wilayah Ponorogo (ICWP), pada Senin (11/3/2019) sekitar pukul 10.14 WIB.

Dalam unggahannya itu, Rizky bertanya kepada anggota grup terkait kebenaran beberapa penduduk yang pindah ke Malang.