Maia Estianty Unggah Foto Makan Malam Mewah, Warganet Soroti Kemiripannya dengan Irwan Mussry: 'Kaya Abang Adek'

By Riska Yulyana Damayanti, Selasa, 19 Maret 2019 | 14:40 WIB
Maia Estianty dan Irwan Mussry (Instagram/@maiaestiantyreal)

Nakita.id - Semenjak menikah dengan Irwan Mussry, kehidupan Maia Estianty makin bahagia.

Seperti yang kita ketahui, sebelumnya Maia Estianty telah melewati berbagai cobaan hidup dalam rumah tangganya.

Kini, Maia telah menemukan kembali pasangan hidup yang bisa membuatnya bahagia.

Baca Juga : Beda Jauh, Potret Masa Muda Nunung Buat Andre Terpukau: 'Cantik Banget'

Kebahagiaan Maia dan Irwan mussry pun sering dibagikan melalui akun Instagram masing-masing.

Tidak hanya bahagia, Maia makin memiliki harta yang melimpah karena Irwan Mussry merupakan salah satu pengusaha barang-barang mewah yang sukses.

Irwan Mussry pun sering kali mengajak istrinya untuk ikut perjalanan dinas ke luar negeri, bertemu dengan para selebriti internasional.

Baca Juga : Kesedihan Istri Herman Seventeen Belum Berakhir, Suami Meninggal Hingga Anak Sering Ingat Sang Ayah dan Jatuh Sakit

Tidak hanya itu, baru-baru ini Maia mengunggah sebuah acara makan malam mewah bersama suami.

Dalam foto yang ia unggah itu, tampak Maia menggunakan gaun berwarna biru dongker.