Nakita.id - Kabar menggembirakan baru saja datang dari pasangan keluarga Kerajaan Inggris, Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Hal tersebut lantaran Meghan Markle baru saja melahirkan seorang bayi laki-laki pada hari Senin (6/5/2019).
Melansir dari video yang beredar, Meghan tampak cantik dengan mengenakan gaun berwarna putih tanpa lengan.
Sedangkan Pangeran Harry, tampak tampan menggunakan setelan jas berwarna abu-abu dan menggendong bayinya dengan balutan selimut berwarna putih.
Saat itu, pangeran Harry dan Meghan Markle sekaligus memberitahukan kepada publik nama dari bayinya yaitu Archie Harrison Mountbatten-Windsor.
Ketika Duke dan Duchess of Sussex menamai putra mereka yang baru lahir Archie Harrison, banyak publik yang terkejut.
Terlebih beberapa orang yang memiliki nama serupa, yakni Archie Harrisons asal Inggris.
Dilansir dari bbc.com, pemilik nama yang sama pertama dengan The Royal Baby adalah seorang ahli geologi teknik berusia 20 tahun.
Kala itu, Archie Harisson ini mengira hal tersebut merupakan lelucon karena nama tersebut merupakan nama yang tidak terlalu umum.
"Aku pikir itu semacam lelucon, (nama Archie) tidak terlalu umum, sedikit di luar sana," ucapnya.
Archie Harrisons juga mengatakan bahwa hal tersebut merupakan hal yang tidak terjadi pada semua orang.
"Sangat aneh kami berbagi nama yang persis sama, tidak ada tanda hubung. Itu tidak terjadi pada semua orang.
"Archie bukan nama yang umum. Aku selalu menyukai nama itu, jadi senang mendapat pengakuan."
Mr Harrison mengatakan berkat berita bayi kerajaan, ia sekarang juga telah belajar arti namanya tersebut.
"Aku kemudian mendengar orang-orang di Tube mengatakan mereka tidak suka nama itu. Aku duduk di sana berpikir aku harus mengatakan sesuatu," candanya.