Hingga Dewasa, Anisa Rahma Pakai Popok Clodi Saat Syuting, Berikut Cara Merawatnya

By Safira Dita, Jumat, 17 Mei 2019 | 16:25 WIB
Cara Merawat Popok Clodi ()

Nakita.id - Siapa sangka artis muda nan cantik Anisa Rahma sempat beberapa kali mengenakan popok clodi meski sudah dewasa?

Dilansir dari tribunnews.com, Anisa Rahma mengaku terpaksa mengenakan popok clodi yang harusnya dipakai bayi demi menghindarkan tubuhnya dari rasa sakit saat pengambilan scene syuting.

Oleh karenanya, popok clodi sangat membantu Anisa dalam mengurangi rasa sakit saat tubuhnya diangkat tinggi.

Membicarakan popok clodi, tahukah Moms bagaimana cara merawat popok clodi agar tetap tahan lama?

Dilansir dari berbagai sumber, berikut adalah cara yang tepat dalam merawat popok clodi agar tetap awet dan tahan lama.

1. Lakukan prewash sebelum memakai clodi baru

Mencuci popok clodi

Setelah membeli popok clodi baru, biasanya Moms tidak sabar untuk segera memakaikannya pada Si Kecil, kan?

Daripada langsung memakaikannya, lebih baik pastikan popok clodi baru tersebut telah dicuci terlebih dulu (prewash) minimal 3x sebelum digunakan ya!

Hal tersebut dilakukan agar nantinya popok clodi mampu mendapat daya serap maksimal serta membersihkannya dari zat-zat yang menempel saat proses produksi.

Baca Juga : Hamidah Selalu Beri Popok Clodi untuk Anak, Ternyata Ini Kelebihannya