Mengadu Nasib ke Jakarta, Muhamad Sadeli Asisten Raffi Ahmad Rela Ganti Nama Karena Terinspirasi Sinetron Jadul Ini

By Yosa Shinta Dewi, Senin, 27 Mei 2019 | 15:52 WIB
Raffi sedang dipijit oleh Merry karena sedang sakit (Instagram/ @ekopatriosuper)

Nakita.id - Merry, asisten Raffi Ahmad hafal betul perjuangan karir bosnya.

Saat ini pun Merry banyak diundang acara talk show di beberapa stasiun televisi swasta.

Tak banyak yang tahu pria yang kerap mendampingi Raffi Ahmad ini memiliki nama asli Muhamad Sadeli.

Baca Juga: Sudah Kaya Sejak dalam Kandungan, Sandra Dewi Justru Ajarkan Kerja Keras untuk Bayi dalam Perutnya

13 tahun menjadi asisten Raffi Ahmad, Merry menceritakan awal dirinya hijrah ke Jakarta.

Merry mengadu nasib ke ibu kota pada tahun 1995.

Ia mengikuti bibinya yang berjualan sate di wilayah Depok, Jawa Barat.

Pria yang memiliki nama asli Muhamad Sadeli ini kemudian berhenti berjualan sate semenjak krisis moneter pada tahun 1997.

Merry yang berasal dari Madura ini kemudian bertemu dengan sahabatnya yang berprofesi sebagai make up artist, lalu ia tertarik untuk menekuni bidang tersebut.