Sempat Divonis Katarak Sejak Bayi, Anak Kedua Asri Welas 'Ibran' Nikmati Hari Pertama Sekolah: 'Sukaaa sekolahnya'!

By Rachel Anastasia Agustina, Selasa, 16 Juli 2019 | 10:35 WIB
Asri Welas abadikan momen singkat #haripertamasekolah Ibran yang divonis katarak sejak bayi. (Instagram/asri_welas)

Nakita.id - Apakah Moms masih ingat tentang anak kedua Asri Welas dan Galiech Ridha Rahardja, Rayyan Gibran Ibrahim?

Ya, anak yang akrab dipanggil Ibran ini seperti kita ketahui memiliki kelainan mata sejak bayi.

Bagaimana tidak, Ibran dijatuhkan vonis terkena katarak bawaan pada bayi setelah 3 bulan kelahirannya ke dunia ini.

Baca Juga: Sedang Siap-siap Mudik? Contek Tips Mudik Simpel dan Mudah dari Asri Welas ini Moms!

Asri Welas sendiri baru menyadari adanya katarak pada Ibran saat anaknya itu berusia 3 bulan.

Hal ini membuat Ibran harus menjalankan proses pengangkatan katarak di kedua matanya pada usia yang masih sangat muda.

Setelah operasi pengangkatan itu Ibran harus menggunakan kacamata +16 untuk membantunya melihat.

 

 

Ibran yang mengenakan kacamata +16 sejak bayi.

Akhinya di usianya juga yang sangat muda Asri memutuskan untuk memasukkan Ibran ke sekolah khusus.

Baca Juga: Asri Welas Percepat Kelahiran Anak Ketiga Akibat Air Ketuban Kurang, Ini Cara Cegah Kekurangan Air Ketuban

Asri memasukkan Ibran ke sekolah yang fokus pada Si Kecil yang memiliki gangguan penglihatan sejak dini.

Mengutip dari Tribun News, Ibran sempat mengikuti kelas konsentrasi seminggu sekali untuk meningkatkan fokus mata.