Sukses Gelar Donor Darah dengan Peserta Perempuan Terbanyak, Tupperware Indonesia Pecahkan Rekor Dunia

By Poetri Hanzani, Senin, 29 Juli 2019 | 20:06 WIB
Prosesi penyerahan piagam penghargaan REKOR DUNIA yang diberikan MURI (diwakili oleh Triyono, Senior Manager Museum Rekor Dunia – Indonesia) kepada Tupperware Indonesia diwakili Ibu Nurlaila Hidayaty (Direktur Marketing Tupperware Indonesia) (Press Release Tupperware Indonesia)

Nakita.id - Tupperware Indonesia sukses menorehkan rekor di penutupan rangkaian perayaan Ulang Tahun Tupperware Indonesia ke-28 tahun.

Museum Rekor Dunia-Indonesia (MURI) memberikan penghargaan kepada Tupperware Indonesia karena telah berhasil memecahkan REKOR DUNIA untuk “Donor Darah Secara Seri oleh Perempuan Terbanyak”.

Penghargaan tersebut diberikan MURI pada 26 Juli 2019 di Kantor Pusat Tupperware Indonesia.

Rekor tersebut ditorehkan setelah Tupperware melalui acara Donor Darah Nasional bertajuk “ADrop For Hopes – 1 Aksi untuk 28 Kebaikan” berhasil mengumpulkan 8,873 kantong darah yangberasal dari para pendonor perempuan dari 139 titik lokasi donor darah.

Baca Juga: Tekanan Darah Tinggi Bisa Dicegah dengan Lakukan 5 Cara Ini, Mudah Moms!

Secara keseluruhan Tupperware Indonesia berhasil mengumpulkan ribuan kantong darah dari penyelenggaraan acara Donor Darah nasional yang diselenggarakan secara serentak pada tanggal 15-20 Juli 2019 di seluruh Indonesia, bertempat di kantor-kantor perwakilan resmi Tupperware Indonesia.

Foto Bersama tim Tupperware Indonesia, Tim Rekor MURI dan Tim PMI Pusat.

“Dengan rekor ini, menunjukkan gerakan nyata Tupperware Indonesia dalam membantu sesamayang membutuhkan. Dan kami sekaligus ingin mendorong masyarakat terutama para perempuanuntuk tergerak menyumbangkan darahnya, mengingat hingga saat ini pendonor perempuan masihsangat kecil kontribusinya,” kata Nurlaila Hidayaty, Direktur Marketing Tupperware Indonesia.