Nakita.id - Siapa yang tak kenal dengan Nikita Mirzani?
Artis cantik yang dikenal kontroversial ini selalu menjadi sorotan publik.
Beberapa hari belakangan, Nikita diketahui sedang berlibur di Paris, Prancis, bersama sahabatnya Fitri Salhuteru.
Nikita pun tampak begitu menikmati liburannya selama di kota yang dikenal romantis itu, Moms.
Berlibur di kota mode, ibu tiga anak ini jelas tak menyia-nyiakan kesempatan untuk berbelanja.
Barang-barang dari berbagai brand ternama pun tampaknya telah ia kantongi.
Artis yang mendapat julukan "Ratu Nyinyir" ini seperti memborong semua toko.
Hal ini diketahui dari unggahan di Instagram story-nya pada Minggu (4/78/2019) kemarin, Moms.
Mengunggah ulang story dari temannya, Krizna, Niki pun tak segan memamerkan belanjaannya.
Dalam video singkat itu terlihat Niki menenteng dua tas besar dari berbagai brand ternama dunia.
Baca Juga: Tampak Sepele, 2 Hal Ini Ternyata Jadi Penyebab Nasi dalam Rice Cooker Sering Basi!
Sahabatnya, Fitri juga menenteng banyak tas belanjaan.
Bahkan Krizna pun juga ikut membawakan tas-tas belanjaan itu, Moms.
Saking banyaknya belanjaan yang dibawa, Krizna sampai menyebutnya mereka mau berdagang.
"Orang Indonesia nih kayaknya orang-orang bilang mau dagang. Ini semua tangan nggak ada yang kosong," kata Krizna.
"Ini banyak banget beli. Lu nggak lihat nih tas gue gede banget," ujar Nikita Mirzani.
"Sama gue juga kan banyak," sambung Krizna.
"Lu mah banyak bawain (barang orang)," sahut Nikita.
Baca Juga: Manfaatkan Tepung Beras untuk Perawatan Kulit, Cukup #5MenitAja Komedo Hilang dan Kulih Bercahaya