Moms, Ternyata Memutuskan Usia untuk Hamil Bisa Pengaruhi Kesehatan!

By Bela Moneta, Jumat, 9 Agustus 2019 | 19:30 WIB
Umur saat hamil pengaruhi kesehatan Moms kedepan (Nensuria)

Nakita.id - Bagi sebagian besar perempuan, merencanakan waktu kehamilan pasti dikaitkan dengan umur yang dianggap tepat.

Berbagai faktor juga mempengaruhi keputusan ini, mulai dari karir, finansial, waktu, dan sebagainya. 

Baca Juga: Jangan Dianggap Remeh, 5 Gejala Ini Indikasi Ketidaksuburan!

Ternyata keputusan Moms merencanakan umur untuk hamil dapat mempengaruhi kesehatan Moms kedepannya loh!

Hal ini disampaikan melalui penelitian yang dilakukan oleh Ohio University.

Menurut penelitian tersebut, usia Moms dalam memutuskan untuk hamil akan mempengaruhi kesehatan Moms kelak pada umur 40-tahunan. 

Penelitian ini melibatkan perempuan dengan kelompok umur 15 hingga 19 tahun, 20 hingga 24 tahun, dan 20 hingga 35 tahun.