Ketika Billy Syahputra menolak membatalkan pesanan, ia justru mendapatkan sumpah serapah dari oknum ojol tersebut.
"Oknum ojol ini sudah tidak wajar lagi, dan tidak baiklah, untuk menjadi seorang ojol.
Kalau ojol-ojol yang setiap gue pesan, mereka baik-baik sama gue, tapi ojol ini sudah punya niat tidak baik," kata Billy.
Biilly mengatakan kalau sebenarnya bukan uang yang ia permasalahkan, tapi lebih kepada sikap tidak sopan dari driver ojol.
Ia juga mengimbau agar masyarakat lebih berhati-hati dalam menggunakan aplikasi ojek online.
"Semoga tidak ada lagi oknum-oknum seperti itu," pungkasnya.