Berat Badan Si Kecil Kurang Ideal? Yuk Moms Coba MPASI Jagung dan Kenali Manfaatnya untuk Tumbuh Kembang Anak

By Yosa Shinta Dewi, Selasa, 27 Agustus 2019 | 15:21 WIB
MPASI Jagung (pixabay.com/tookapic)

Nakita.id - MPASI jagung banyak menjadi pilihan ketika Si Kecil sudah memasuki usia siap menerima makanan pendamping.

Pemilihan MPASI jagung sebagai makanan pendamping tentu menjadi langkah tepat ketika Moms menemui sedikit kendala terhadap keseimbangan tumbuh kembang Si Kecil.

MPASI jagung menjadi penyelamat ketika Moms mendapati Si Kecil yang susah makan dan membuat berat badannya berkurang.

Baca Juga: Resep MPASI Ikan Salmon Campur Brokoli Kukus yang Kaya Omega 3 hingga Protein

Seperti diketahui, yang siap menerima MPASI jagung adalah Si Kecil yang memasuki usia 8-10 bulan atau 10-12 bulan.

Nah, Moms di usia 8-10 bulan berat badan ideal Si Kecil adalah 9,1 hingga 9,8 kg.

Sementara itu, untuk Si Kecil usia 10-12 bulan seharusnya memiliki berat badan sekitar 9,8 hingga 10,5 kg.

Apabila Si Kecil berat badannya di bawah angka tersebut, Moms bisa mengonsultasikan pada dokter gizi anak.

Namun, Moms juga bisa mempersiapkan langkah awal untuk membuat berat badan Si Kecil ideal.