Hadirkan Teknologi Modular dengan Dapur Dama, Pilihan Inovatif dan Proses Pembuatannya Cepat Dibandingkan Kitchen Set Biasa

By Ine Yulita Sari, Kamis, 5 September 2019 | 13:31 WIB
Dekoruma kali ini meluncurkan Dapur Dama yang berbasis teknologi 4.0. (Ine yulita sari)

Nakita.id - Mengedepankan inovasi dalam perkembangannya, Dekoruma kali ini meluncurkan Dapur Dama yang berbasis teknologi 4.0.

Selain menawarkan teknologi dan fungsionalitas, Dekoruma juga fokus menciptakan customer experience yang memuaskan.

Untuk urusan dapur tentu fungsionalitas menjadi hal yang utama.

Buktinya, customer dapat merasakan sendiri kemudahan dan kecepatan proses pembuatan dapur.

Baca Juga: Selalu Ada di Dapur, Obat Kuat Alami Bawang Putih Lebih Berkhasiat Dibandingkan Jamu, Buat Suami 'Bertenaga'

Dekoruma menghadirkan teknologi modular dalam proses pembuatan kitchen set ini.

Dibandingkan kitchen set biasa yang memerlukan delapan minggu dari produksi hingga pemasangan, Dapur Dama dapat diselesaikan hanya dalam empat minggu.