Ajarkan Si Kecil Mencintai dan Menghormati Hewan Lewat Cara Ini

By Ayu, Senin, 9 September 2019 | 14:05 WIB
Mengajarkan anak mencintai hewan (Pexels/Matheus Bertelli)

Nakita.id - Ada banyak manfaat kesehatan yang bisa kita dapatkan dari menyayangi hewan, terutama hewan peliharaan.

Mulai dari menghilangkan stres dan kecemasan, terutama pada anak-anak yang terkena gangguan spektrum autisme.

Hal ini dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh dan membantu mengurangi risiko alergi yang kita miliki.

Baca Juga: #LovingNotLabelling: Jangan Melabel 'Lebay' Saat Anak Sedih Kehilangan Hewan Peliharaan, Ini yang Harus Moms Lakukan

Hewan juga sering digunakan untuk memberikan kenyamanan dan dukungan emosional kepada pasien yang menderita kondisi kronis, termasuk penyakit alzheimer, dan kanker.

Si Kecil yang mengembangkan hubungan cinta positif dengan hewan akan tumbuh dengan rasa kebaikan, empati, dan pertimbangan yang lebih tinggi.

Moms tidak perlu memiliki sepasang anjing atau kucing kesayangan agar Si Kecil memperlakukan hal yang positif terhadap binatang.

Baca Juga: 7 Cara Hadapi Si Kecil yang Kehilangan Hewan Peliharaan, Jangan Langsung Berikan yang Baru!

Ada banyak cara untuk mengenalkan hewan ke dalam kehidupan Si Kecil.