Foto Terakhir BJ Habibie Sebelum Meninggal Diunggah Putri Habibie, Terungkap Inilah Penyesalan Sang Cucu pada Kakeknya

By Anisa Annan, Kamis, 12 September 2019 | 08:37 WIB
Foto kenangan BJ Habibie bersama cucunya, Putri Habibie (IG @putrihabibie)

Nakita.id - Sosok Presiden ke-3 Republik Indonesia, BJ Habibie, tentu akan selalu terkenang.

Kepergian BJ Habibie untuk selamanya pada Rabu (11/9/2019) kemarin meninggalkan duka mendalam bagi bangsa.

BJ Habibie meninggal dunia setelah menjalani perawatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta Pusat, sejak 1 September lalu.

Baca Juga: Cuaca Panas Kemarau Panjang Bikin Si Kecil Rentan Terkena Penyakit, Orangtua Wajib Waspada

Sempat disiagakan 44 dokter untuk menangani pria asal Parepare, Sulawesi Selatan, Habibie akhirnya menghembuskan napas terakhir petang lalu.

Melansir Tribun News, sahabat Habibie sekaligus pakar pendidikan, Arief Rachman, Habibie meninggal tepat setelah azan Magrib berkumandang.

Untuk menghormati kepergian sosok salah satu putra terbaik bangsa, bendera setengah tiang akan dikibarkan selama tiga hari ke depan.

Sebelum bendera setengah tiang berkibar, duka bangsa atas kepergian Habibie pun telah dirasakan.

Banyak yang mengucapkan belasungkawa, mulai dari public figure, hingga warga biasa.