Selain Rupanya yang Cantik, Ternyata Bunga Chamomile Memiliki Banyak Manfaat Untuk Kesehatan

By Ayu Novi Nurdiyanti, Jumat, 4 Oktober 2019 | 20:15 WIB
Manfaat teh chamomile untuk kesehatan. (Kotkoa/freepik.com)

Nakita.id -  Teh chamomile merupakan obat tradisional yang bertahan hingga sekarang.

Teh chamomile terbuat bukan dari daun teh melainkan dari bunga chamomile yang dikeringkan.

Selain memiliki rupa yang cantik, bunga chamomile juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan Moms.

Baca Juga: Manfaat Teh Daun Pare: Meningkatkan Penglihatan Hingga Menurunkan Risiko Kanker, Coba Moms!

Dilansir dari medicalnewstoday.com berikut manfaat teh chamomile :

1. Mengurangi nyeri haid.

Beberapa penelitian mengatakan bahwa teh chamomile dapat mengurangi kram saat mentruasi.

Sebuah studi 2010, misalnya, menemukan bahwa mengonsumsi teh chamomile selama sebulan dapat mengurangi rasa sakit kram menstruasi.

Baca Juga: Ingin Menggunakan Lulur Selama Kehamilan? Perhatikan Hal-hal Ini Moms!