Menko Polhukam Wiranto Ditusuk Orang Tak Dikenal, Begini Detik-Detik Insiden Penusukan di Banten

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 10 Oktober 2019 | 14:41 WIB
Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Wiranto di Kantor Kemenko Polhukam, Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Senin (27/8/2018). (KOMPAS.com/Devina Halim)

Nakita.id - Kamis (10/10/2019), headline berbagai portal media massa online cukup membuat masyarakat terkejut.

Pasalnya, hampir semua headline pemberitaan memberitakan tentang tertusuknya salah satu menteri di Banten.

Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto ditusuk oleh dua orang tidak dikenal, Kamis (10/10/2019) siang.

Baca Juga: Cucu Wiranto Meninggal Karena Tenggelam, Hasil Survei: Tenggelam Salah Satu Penyebab Utama Kematian Anak

Wiranto ditusuk orang tak dikenal

Peristiwa penusukan terjadi di Alun-alun Menes, Kabupaten Pandeglang, usai Wiranto menghadiri sebuah acara di Universitas Mathla'ul Anwar.

Seorang warga, Madrain (27) menyebut detik-detik penusukan terjadi sekitar pukul 12.00.

Saat itu, Wiranto baru turun dari mobil untuk naik helikopter kembali ke Jakarta.