Tanggapi Kasus Sulli Eks f(x), Cita Titata Sindir Warganet yang Suka Bilang 'Jadi Artis Gak Boleh Baperan', Ini Reaksi Warganet

By Rachel Anastasia Agustina, Selasa, 15 Oktober 2019 | 19:10 WIB
Cita Citata berikan sindiran halus untuk warganet. (Instagram)

Nakita.id - Duka sedang menghampiri industri hiburan Korea Selatan, sebab salah satu aktris cantiknya ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa.

Choi Jin Ri yang memiliki nama panggung Sulli, mantan anggota girl group Kpop f(x) ini ditemukan di kediamannya.

Seperti yang diberitakan oleh Nakita.id sebelumnya, polisi sudah mendapat laporan jika Sulli meninggal dunia di kediamannya Senin (14/10/2019) kemarin.

Baca Juga: Diduga Bunuh Diri, Eks-member Girl Group f(x), Sulli Dikabarkan Tewas dalam Keadaan Tergantung di Lantai 2 Kediamannya

Diketahui bahwa Sulli ditemukan sudah tak bernyawa di rumahnya oleh manajer-nya sendiri.

Akhirnya polisi pun memberikan konfirmasi jika manajer Sulli menemukan tubuh sang aktris di kediamannya.

Sulli dilaporkan tewas di apartemennya pada pukul 16.30 waktu Korea Selatan daerah Seongnam, Korea Selatan.

Baca Juga: Bintang KPop Eks-member f(x), Sulli Tambah Daftar Panjang Idola Korea yang Akhiri Hidup dengan Bunuh Diri! Siapa Saja?

Waktu kematiannya diperkirakan pada pukul 15.21 waktu Korea Selatan, atau sekitar pukul 13.21 WIB.

Sulli ditemukan tewas gantung diri, tubuhnya tergantung di lantai 2 rumahnya.