Tagar #WeWantSusi Muncul di Twitter Usai Nama Susi Pudjiastuti Tak Lagi Ada di Jajaran Menteri Jokowi, Sudah Beri Sinyal Sejak Awal

By Aullia Rachma Puteri, Rabu, 23 Oktober 2019 | 13:12 WIB
Eks Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti (Instagram/susipudjiastuti115)

Nakita.id - Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti tak terlihat menyambangi Istana Kepresidenan.

Padahal, publik menunggu datangnya menteri yang mempunyai gaya nyentrik itu.

Sampai hari ini (23/10/2019), Susi Pudjiastuti tak nampak di istana.

Sampai presiden dan wakil presiden mengumumkan nama menteri-menteri yang akan bekerja dalam kabinetnya 5 tahun ke depan, Susi tak muncul di istana.

Baca Juga: Ramai Fenomena Artis Beri Uang Cuma-cuma ke Netizen, Nafa Urbach dan Cita Citata Ungkap Rasa Kesal Mereka

Ternyata, kedudukan Susi Pudjiastuti sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan di dalam Kabinet Kerja Joko Widodo - Jusuf Kalla digantikan oleh Edhy Prabowo.

Digantikannya posisi Susi sebagai menteri membuat publik membuat tagar yang akhirnya viral di Twitter.

Tagar #WeWantSusi ini ramai dibicarakan di Twitter.

Publik mencuitkan tagar #WeWantSusi di Twitter karena merasa kehilangan sosok nyentrik itu di kementerian.

Baca Juga: Dikenal dengan Imej Seksi Sebelum Akhirnya Putuskan Berhijrah, Ayu Azhari Inginkan Anaknya Jadi Penghafal Al-Quran

Tagar ini langsung masuk ke trending topic sebagai salah satu topik yang paling banyak dibahas di Twitter.