Sering Digunakan Sebagai Penyedap Masakan, Ternyata Kapulaga Bermanfaat untuk Kesehatan kulit dan Rambut

By Ayu Novi Nurdiyanti, Senin, 28 Oktober 2019 | 10:47 WIB
Manfaat kapulaga untuk kulit dan rambut. (Freepik.com)

Nakita.id - Moms, kapulaga sering digunakan di wilayah Asia terutama di India.

Selain digunakan dalam membuat masakan untuk menambah cita rasa dan aroma.

Ternyata kapulaga juga dapat digunakan untuk campuran parfum, kosmetik, dan perawatan kulit.

Kapulaga bermanfaat untuk kulit dan rambut, karena memiliki sifat antibakteri, antioksidan, mengandung protein, vitamin A, vitamin C,elektroit, dan lainnya.

Baca Juga: Jarang Diketahui, Ini 6 Manfaat Mengejutkan Kapulaga untuk Kesehatan

Melansir dari Stylecaraze.com bubuk atau minyak kapulaga dapat bermanfaat untuk kesehatan kulit dan rambut Moms, diantaranya :

1. Meratakan warna kulit

Salah satu manfaat kapulaga ialah dapat membuat kulit Moms lebih putih.

Minyak esensial kapulaga membantu menghilangkan noda bekas jerawat atau luka, sehingga dapat meratakan warna kulit Moms yang belang.

Baca Juga: Sempat Bungkam, Young Lex Benarkan Eriska Nakesya Hamil di Luar Nikah dan Jawab Isu Mualaf: 'Kita Bandel'