Hubungannya Jadi Buah Bibir Warganet, Indah Permatasari Beri Peringatan Pedas: 'Kalian Tidak Tahu Apa yang Sebenarnya Terjadi'

By Rachel Anastasia Agustina, Jumat, 1 November 2019 | 20:45 WIB
Indah Permatasari beri peringatan. (Instagram/indahpermatas)

Nakita.id - Masih santer pemberitaan mengenai hubungan Indah Permatasari dan Arie Kriting.

Pasalnya baru-baru ini ibunda dari Indah Permatasari mencurahkan isi hatinya mengenai sang anak.

Ia mengatakan bahwa sang anak banyak berubah dan bahkan seperti dipengaruhi oleh 'gaib'.

Baca Juga: Mbak You Beri Ramalan Tentang Kelanjutan Hubungan Arie Kriting dan Indah Permatasari, Akan Menikah?

Setelah berpacaran dengan Arie Kriting, Nursyah (ibu Indah) mengatakan putrinya seperti orang lain.

Sebab sang putri berani berlaku kasar dan juga menentang dirinya.

Sehingga hubungan keduanya pun terganjal oleh restu sang ibu.

Sontak kejadian ini membuat warganet menghakimi Indah Permatasari.