Dibandingkan Menu MPASI Rumahan, Dokter Justru Sarankan MPASI Instan untuk Bayi, Ini Alasannya!

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 4 Desember 2019 | 05:55 WIB
MPASI instan lebih disarankan daripada menu MPASI rumahan, Ini alasannya (freepik)

Nakita.id - Setiap Moms pasti semangat membuat menu MPASI rumahan yang diolah dan dimasak sendiri.

Hal ini karena menu MPASI rumahan dinilai lebih sehat dan higienis.

Tapi siapa sangka, daripada menu MPASI rumahan, MPASI instan justru lebih disarankan oleh salah seorang dokter lho Moms.

Baca Juga: Menu MPASI Rumahan: Olahan Wortel dan Ayam yang Baik Bagi Pertumbuhan Si Kecil

Meta Herdiana Hanindita, dokter spesialis anak, tidak melarang pemberian MPASI instan kepada bayi.

Hal ini dia ungkapkan dalam acara peluncuran buku barunya yang bertema parenting di Jakarta, pada Jumat (9/2/2018).

Memasuki usia enam bulan, bayi sudah diizinkan menikmati MPASI.

Baca Juga: Nutrisinya Sedikit, Ini Alasan Lain Kenapa Moms Wajib Menunda untuk Memberikan Menu MPASI Kentang pada Buah Hati

Pasalnya, zat besi yang terkandung dalam ASI tidak mampu memenuhi kebutuhan zat besi harian.

Zat besi ini baik bagi perkembangan otak dan pertumbuhan otot bayi.