Lama Hilang Dari Layar Kaca, Begini Kabar Terbaru Thomas Nawilis yang Pernah Jadi Pacar Nagita Slavina Dalam Sinetron 'Di Sini Ada Setan'

By Safira Dita, Senin, 9 Desember 2019 | 15:16 WIB
Kabar Terbaru Thomas Nawilis, Pacar Nagita Slavinda di Sinetron 'Di Sini Ada Setan' (Kolase Instagram @raffinagita17)

Nakita.id- Lama hilang dari layar kaca, begini kabar terbaru Thomas Nawilis, aktor yang sempat terkenal pada masanya.

Pasalnya, sosok Thomas Nawilis pernah begitu terkenang saat berperan sebagai pacar Nagita Slavina dalam sebuah sinetron.

Masih ingatkah Moms dengan sinetron hits awal tahun 2000 berjudul Di Sini Ada Setan' yang kala itu begitu populer dan banyak dinantikan?

Ya, sinetron yang disutradarai oleh Leo Sutanto itu bercerita mengenai petualangan berburu dan mengungkap misteri penampakan.

Cerita petualangan berburu hantu ini dibumbui dengan konflik-konflik remaja yang segar, lucu, dan juga menegangkan.

Ada juga kisah percintaan yang romantis dan juga penuh persaingan cinta segitiga.

Cerita yang dikemas menarik itu pun membuat sinetron Di Sini Ada Setan menjadi fenomenal kala itu.

Sinetron ini ditayangkan di SCTV pada Oktober 2003 silam hingga Maret 2005.

Pemain utama di sinetron ini ialah Thomas Nawilis, Lia Ananta, Diva Nadia, Taher Hadi Widjoyo, Rionaldo Stockhorst, Jennifer Arnelita, Nagita Slavina, Indri Satia, Intan Ayu Purnama dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Ada Satu Permintaan Sule pada Rizky Febian Saat Lina Jatuh Sakit, Jadi Bukti Sahabat Andre Taulany Masih Tunjukan Perhatian Walau Sudah Jadi Mantan