Bayi Kembar Berusia 40 Hari Disuapi Pisang oleh Ibu Kandung hingga Salah Satunya Meninggal, Dokter Jelaskan Mengapa Makanan Padat Bahaya untuk Bayi

By Anisa Annan, Rabu, 11 Desember 2019 | 19:30 WIB
Ilustrasi bayi (CH.KOSIN)

Nakita.id - Miris, wanita ini tidak menyangka keputusannya menyuapi pisang pada kedua bayi kembarnya yang baru berusia 40 hari berujung tragis.

Diberitakan Nakita.id sebelumnya, AH, bayi perempuan berusia 40 hari meninggal dunia karena tersedak pisang saat disuapi oleh ibu kandungnya.

AH meninggal pada Minggu (8/12/2019) dini hari saat dibawa ke Puskesmas Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Baca Juga: Pesan Penuh Haru Nia Ramadhani untuk Rezky Aditya Setelah Menikah: 'My One and Only Best Friend'

AH adalah salah satu anak YS, sang ibu yang mengaku menyuapi kedua anaknya itu.

Terpukul menghadapi kematian buah hatinya, YS menceritakan jika ia menyuapi AH dan saudara kembarnya pada Sabtu (7/12/2019) malam.

Menurut YS, saat itu putrinya dalam kondisi sehat dan tampak baik-baik saja.