Trauma Dua Kali Cerai dan Sudah Jadi Janda Selama 11 Tahun, Yuni Shara Akui Puaskan Nafsunya dengan 'Alat' Ini

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 20 Desember 2019 | 05:40 WIB
Yuni Shara masih betah menjanda (instagram.com/yunishara36)

 

Nakita.id – Meski sudah 11 tahun menjanda, Yuni Shara tampaknya masih betah dengan kesendiriannya.

Bahkan, di usianya yang nyaris kepala lima, Yuni Shara mengaku tak lagi kepikiran untuk kembali menikah.

Salah satu alasannya, karena kedua anaknya telah melarang dirinya untuk kembali menjalin hubungan.

Baca Juga: Faisal Nasimuddin Dinilai Kode Orang Spesial Gara-gara Tulis Inisial L di Daftar Lagu Favorit, Warganet: Luna Maya?

"Pertama awalnya karena enggak boleh sama anak-anak untuk berhubungan," akui Yuni Shara dikutip dari kanal YouTube Ussy Andhika Official.

"Itu beneran?" tanya Ussy Sulistiawaty.

"Iya. Sempat punya pacar, setelah gagal enggak dikasih lagi (sama anak-anak untuk pacaran)," jawab Yuni Shara.

Baca Juga: Video Viral Suami Stroke Dipukuli Ternyata Direkam Sendiri oleh Sang Istri, Begini Kesaksian ART Soal Sikap Pelaku Sehari-hari