Dianggap Sepele, Ternyata Hal Ini Bisa Menjauhkan Keluarga dari Penyakit Mematikan

By Gabriela Stefani, Senin, 23 Desember 2019 | 15:22 WIB
Menjaga kesehatan keluarga (freepik)

Nakita.id - Kesehatan keluarga harus dijaga sebaik mungkin.

Itu berlaku untuk seluruh anggota keluarga.

Tak hanya anak, orangtua pun perlu memperhatikan kesehatannya. 

Moms dan Dads yang terlalu fokus dengan kesehatan dan tumbuh kembang si kecil bisa saja mengabaikan kesehatannya sendiri.

Moms bisa menjaganya dengan membiasakan hal-hal yang sederhana untuk mencegah penyakit yang berbahaya.

Melalui kebiasaan yang sehat akan membuat tubuh jauh dari penyakit.

Baca Juga: Stop! 5 Kebiasaan Ini Ternyata Dapat Mengganggu Kesehatan Keluarga

Melansir dari what to expect lakukan hal-hal ini untuk menjaga kesehatan keluarga.

Vaksinasi

Selain memantau jadwal vaksinasi si Kecil, Moms dan Dads juga perlu konsultasi untuk melakukan vaksinasi.

Moms bisa konsultasi vaksinasi apa saja yang bisa dilakukan. Hal itu karena umumnya vaksinasi memiliki tenggat waktu.