Meski Memiliki Banyak Manfaat, Ternyata Serai Juga Dapat Menjadi Pemicu Keguguran Moms

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 5 Januari 2020 | 14:04 WIB
Meski memiliki banyak manfaat bagi kesehatan ternyata serai dapat menyebabkan keguguran. (Wasanajai)

Nakita.id - Serai merupakan tanaman yang memiliki daun panjang dan tipis, tanaman ini mudah ditemukan di seluruh wilayah Asia.

Serai seringkali dijadikan sebagai rempah-rempah dalam makanan, khususnya bagi masakan di Indonesia.

Bukan hanya itu serai juga dijadikan sebagai obat herbal yang baik bagi kesehatan.

Serai merupakan sumber asam folat, seng, magnesium, tembaga, besi, kalsium, mangan, Vitamin A, fosfor, dan Vitamin C yang baik.

Baca Juga: Rutin Minum Rebusan Serai, Ini Manfaat Kesehatan yang Didapatkan

Serai adalah obat penenang, analgesik, antiinflamasi, astringen, karminatif, antipiretik, antiseptik, diuretik , agen antibakteri, antijamur, dan antikanker.

Lantas apakah serai aman apabila dikonsumsi oleh Moms yang sedang hamil?