Usianya 50 Tahun Tapi Masih Terlihat Bak ABG, Terbongkar Rahasia Sederhana Kiki Fatmala Bisa Awet Muda

By Riska Yulyana Damayanti, Jumat, 17 Januari 2020 | 13:24 WIB
Kiki Fatmala saat Grid.ID temui di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (16/1/2020). (Grid.ID/Annisa Dienfitri Awalia)

Nakita.id - Kiki Fatmala menjadi salah satu artis yang populer di tahun 1990-an.

Salah satu sinetron yang menaikkan namanya yaitu 'Si Manis dari Jembatan Ancol'. 

Selain itu, Kiki Fatmala juga menjadi pemain di berbagai sinetron hingga film.

Baca Juga: Belum Puas Dibelai Jadi Istri, Wanita Ini Diceraikan Suaminya karena Gingsul, Terungkap Fakta Duka Lara di Baliknya

Seperti yang kita ketahui, parasnya dari dulu seperti tak bertambah tua ya, Moms.

Padahal ia lahir di tahun 1969, yang berarti usianya sudah 50 tahun lebih. Lalu apa rahasianya Kiki Fatmala bisa awet muda?

Dilansir dari tayangan di kanal YouTube Beepdo (16/1/2020), Kiki Fatmala mau membocorkan rahasianya bisa terus awet muda.

Baca Juga: Lucinta Luna Ngamuk, Ajak Adu Jotos Barbie Kumalasari hingga Boy William Kelabakan, Rahasia Operasi Kelaminnya Terbongkar?

Wartawan bertanya apakah ada perawatan khusus agar bisa awet muda.

Kiki menjelaskan bahwa ia menjaga pola tidur, jangan stres hingga menjaga pola makan.

"Ya harus dirawat lah, yang pasti tidur yang cukup, jangan stres, mensyukuri apa yang ada, pake night cream, day cream, laser pasti. Tapi perawatan dari luar yang penting perawatan dari dalam juga," ungkapnya.

Tak hanya itu, Kiki Fatmala juga menjaga pola makannya, Moms.

Pasalnya, menurutnya, apa yang dimakannya hari ini adalah investasinya untuk hari tua.

Baca Juga: Beda 180 Derajat! Potret Melas Raja dan Ratu Keraton Agung Sajegat Saat Pakai Baju Tahanan:

Potret Kiki Fatmala yang awet muda

Ia juga membocorkan makanan apa saja yang dihindari untuk menjaga kesehatan.

"Apa yang kita makan itu adalah investasi kita di hari tua. Bayangin, apa yang kita makan itu bisa jadi penyakit itu gara-gara makanan," ujarnya.

"(makan) Daging nggak masalah ya, kalo yang dihindari itu jangan terlalu banyak gula, minyak-minyak, santen, trus makanan kaya jeroan, itu yang bener-bener hindari," tambahnya.

Baca Juga: Fakta Pilu di Balik Terpisahnya Anak Kembar 3 Selama 16 Tahun, Kakak Angkat:

Selain perawatan dan pola makan, Kiki juga melengkapinya dengan rajin berolahraga, lo.

"Olahraga dari jaman dulu udah olahraga terus. Cuma sekarang nggak terlalu banyak kegiatan di dunia entertain jadi lebih banyak waktu untuk olahraga.

Olahraga setiap hari, ya apa aja kaya olahraga yoga, spinning, pilates, macem-macem tiap hari dengan olahraga yang berbeda," ungkapnya.

Menurutnya, dengan olahraga banyak manfaat yang bisa didapatkan, mulai dari tidur yang nyenyak di malam hari, memperbaiki mood hingga menjaga bentuk tubuh.

Baca Juga: Raja dan Ratu Keraton Agung Sejagat Sudah Ditetapkan Sebagai Tersangka, Kini Muncul Sunda Empire-Earth Empire, Sama Halunya?

Dilansir dari Kompas.com, dalam jurnal Aging Cell, membenarkan bahwa kebugaran adalah kunci menjaga kekebalan tubuh agar tetap awet muda.

Hasil penelitain dalam jurnal itu, mengungkapkan bahwa olahraga seumur hidup bisa membantu untuk mempertahankan massa otot, menurunkan lemak tubuh, dan menurunkan kolesterol.

Selain itu, orang yang rutin berolahraga di gym memiliki sistem kekebalan tubuh yang jauh lebih muda.