Viral Tikus Gigit Kaki Manusia, Padahal dengan Mudah Kita Bisa Menggunakan Bahan-Bahan Alami Ini Usir Tikus

By Danastri Putri, Selasa, 21 Januari 2020 | 08:59 WIB
Cara Mudah Usir Tikus di Rumah, (piqsels.com)

Nakita.id - Sedang viral berita tentang tikus menggigit kaki penonton bioskop.

Tikus memang ada di mana-mana. Bagaimana mengusirnya?

Bahan-bahan alami ini tidak hanya berguna untuk bumbu makanan, namun juga bisa untuk mengusir tikus.

Siapa yang menyangka bahwa tikus bisa diusir hanya dengan menggunakan bahan-bahan alami ini.

Seperti yang kita tahu, tikus adalah salah satu musuh terbesar di rumah, terutama di dapur.

Bukan hanya karena mereka akan menggerogoti perabotan atau mengambil makanan, tikus juga terkenal sebagai penyebar berbagai macam penyakit.

Hal ini karena tikus merupakan hewan yang senang berada di tempat-tempat kotor, yang merupakan sarang kuman dan penyakit.

Nah, saat masuk rumah, tikus akan membawa bakteri jahat ini dan menyebarkannya.

Tikus memang harus diusir dari rumah, dan jangan biarkan datang lagi.

Ada banyak cara mengusir tikus, Moms.

Selain menggunakan bahan-bahan kimia, pengusir hama, lem tikus, atau perangkap  tikus, ternyata ada juga cara lainnya yang lebih mudah.

Yaitu dengan menggunakan bahan-bahan alami.

Halaman Selanjutnya