Wow, Begini Caranya Mengetahui Siapa yang Sudah Melacak Ponsel Kita

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Minggu, 8 April 2018 | 07:51 WIB
Ponsel pintar ()

 

Nakita.id - Di zaman perkembangan teknologi yang semakin canggih, tak menutup kemungkinan ada seseorang yang memata-matai kita.

Misalnya, melalui telepon pintar.

Namun, bagaimana ya caranya kita bisa mengetahui siapa saja orang yang mengintai kita?

Berikut ini beberapa cara yang bisa digunakan:

BACA JUGA: Moms, Kenali Kegunaan-Kegunaan Lain Mode Pesawat yang Ada di Ponsel

Mengetahui kode rahasia dalam ponsel

Ada banyak kode rahasia yang bisa diakses dalam ponsel yaitu sebagai berikut.

*#21# : Moms dapat mengetahui apakah panggilan, pesan, dan data lainnya dialihkan.

Status dari berbagai jenis pengalihan yang terjadi bersamaan dengan nomor informasi yang sedang ditransfer akan ditampilkan di layar ponsel.

Cara ini yang paling sering digunakan oleh orang tua yang mencoba melindungi anak-anak mereka dari spam atau kriminal.

BACA JUGA: Apakah Ponsel Berdampak Negatif Pada Janin? Ini Kata Dokter Kandungan

*#62#: Dengan kode ini kita bisa mencari tahu dimana panggilan, pesan atau data dialihkan.