Jangan Langsung Dibuang, Dapatkan 3 Manfaat Ajaib dari Air Rendaman Beras yang Jadi Rahasia Kecantikan Wanita India

By Safira Dita, Minggu, 9 Februari 2020 | 17:42 WIB
3 manfaat ajaib dari air rendaman beras yang jadi rahasia kecantikan wanita India (instagram@sakpataudi)

Nakita.id - Dapatkan 3 manfaat ajaib dari air rendaman beras yang jadi rahasia kecantikan wanita India.

Moms pasti sering kepadatan langsung membuang air rendaman beras setelah selesai mencucinya bukan?

Nah, muali sekarang Moms sebaiknya tidak langsung membuang air rendaman beras karena akan segera mengetahui manfaat ajaibnya.

Rendaman air beras yang berwarna putih pekat, dan keruh ini memang sering tidak banyak diketahui manfaatnya.

Padahal rendaman air beras ini diketahui sangat banyak mengandung manfaat untuk kulit dan rambut.

Dilansir dari Times of India, rendaman air beras yang dihasilkan tersebut adalah hasil fermentasi yang mengandung segudang vitamin dan mineral yang sangat baik untuk kesehatan.

Air rendaman beras

Ternyata, rendaman air beras  ini dulunya sering dilakukan oleh para wanita di Asia dan tentunya di India.

Selain memiliki segudang vitamin dan mineral, air hasil rendaman beras ini juga dijadikan obat orang dahulu kala.

Di negara-negara tadi air rendaman beras digunakan sebagai obat mujarab yang ajaib untuk mencuci dan membilas rambut mereka.

Baca Juga: Penyebab Bayi Tidak BAB Berhari-hari Sering Tidak Terduga, 3 Makanan yang Mudah Dijumpai di Pasar Ini Bisa Jadi Solusi Tuk Atasi Sembelitnya