Nakita.id - Moms dan Dads pasti menginginkan semua hal yang terbaik untuk kebutuhan Si Kecil.
Apapun itu permintaanya akan dikabulkan, jika memang membuatnya bahagia dan terpenuhi fasilitasnya.
Tak sedikit pula yang berusaha menutupi kondisi finansial keluarga, agar Si Kecil tak merasa sedih dan berkecil hati.
Kebahagiaan Si Kecil merupakan bahagia yang tak terukur bagi Moms dan Dads tentunya.
BACA JUGA: Asyik Main Handphone, Rombongan Ibu-ibu Bermobil Masuk Kolam Kangkung
Begitulah yang dilakukan oleh beberapa Moms dan Dads berikut ini, yang rela berkorban apapun untuk memenuhi kebutuhan anak dan keluarga.
Jatuh, bangun, asam dan pahit mereka terima demi kehidupan layak keluarganya.
Diambil dari berbagai sumber, berikut ini kisah Moms dan Das yang menjadi viral di media sosial dan berhasil membuat haru warganet.
1. Pengorbanan seorang ayah di Medan
Demi anaknya bisa mengenyam pendidikannya dengan baik.
Seorang ayah di Sumatera rela mengantar dan menjemput anaknya sekolah.