Seks di Pagi Hari Perbesar Peluang untuk Hamil?

By Ipoel , Rabu, 20 Juli 2016 | 04:42 WIB
Seks di Pagi Hari Perbesar Peluang untuk Hamil? (Ipoel )

Tabloid-nakita.com – Ada saran, bagi yang mendambakan momongan atau ingin menambah momongan, bercintalah di pagi hari. Apa iya seks di pagi hari perbesar peluang untuk hamil? Serena Chen, pakar Kesuburan dalam laman babycenter.com mengatakan, pendapat itu agak berlebihan sekaligus kabar baik bagi pasangan yang terbiasa bercinta di malam hari.  Memang menurut Serena, jumlah sperma laki-laki akan bertambah di pagi hari, tapi itu tidak signifikan untuk memperbesar peluang hamil. Misalnya begini, kita bayangkan sperma Papa jumlahnya 87 juta pada sore hari dan meningkat menjadi 88 juta di pagi hari. Kelihatannya memang meningkat banyak, tapi pada kenyataannya jumlah tadi tidaklah membawa terlalu banyak perbedaan. Lagipula, untuk membuahi sel telur Mama yang diperlukan hanyalah satu perenang andal.

Jika Mama benar-benar ingin mengubah kebiasaan Mama dan Papa dalam berhubungan seks agar bisa hamil, akan lebih baik jika Mama berfokus pada waktu melakukan hubungan seks yang mendekati masa ovulasi. Untuk wanita yang siklusnya normal, yaitu 28 hari, periode subur Mama berada di sekitar hari kesepuluh sampai ketujuh belas dalam satu siklus. Berhubungan seks dua kali dalam periode tersebut sebenarnya sudah cukup bagi pasangan yang subur untuk memiliki momongan.    

Yang penting untuk diingat, meski mengetahui siklus Mama itu penting, masih ada hal lain yang tidak kalah pentingnya, yaitu mencoba rileks dan menikmati hubungan intim tersebut. Semakin rileks Mama dan Papa, semakin besar peluang Mama untuk hamil. Faktanya, banyak penelitian menunjukkan bahwa ada kecenderungan untuk pasangan melakukan hubungan seks saat Mama tengah subur. Karena itu lakukanlah hubungan intim itu kapan pun Mama dan Papa menginginkannya—mau pagi, siang, sore, atau malam, ayo aja.

Meski begitu, bercinta di pagi hari tetap dianjurkan bila Mama ingin mendapatkan momongan. Alasannya, pada saat itu, kadar estrogen dalam tubuh Mama sedang meningkat tajam. Dan, apabila seks dilakukan saat pria mengalami lonjakan testosteron, yaitu di pagi hari, sudah dipastikan ini akan menambah gairah seksual, sehingga kegiatan seks Anda akan semakin 'panas'.

Penelitian-penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa tubuh manusia mampu menghasilkan lonjakan hormon seks dan aliran adrenalin di pagi hari. Karena itu, banyak peneliti menyarankan agar pasangan yang ingin memiliki anak rutin melakukan hubungan seks di pagi hari. Seperti dikutip Daily Mail, kadar testosteron pria memuncak sekitar pukul 07.00 pagi. Hal tersebut akan meningkatkan peluang wanita untuk hamil, apalagi jika ia dalam keadaan subur. Wanita juga cenderung lebih responsif saat bangun di pagi hari. Namun, Mama dan pasangan juga harus melakukan hubungan seks dalam suasana rileks,” tutur terapis seks, Suzie Hayman
Universitas Rutger, AS,dalam sebuah studinya mengungkapkan bahwa  waktu rata-rata yang dihabiskan bagi pasangan untuk melakukan foreplay di pagi hari meningkat 2 kali lipat dibandingkan pada malam hari. Ini berarti; foreplay di waktu pagi hari akan lebih menggairahkan bagi banyak pasangan dan berlangsung lebih lama.

Sementara itu, hal senada juga di ungkapkan oleh Penelitian dari University of Modena di Italia, meski seks di pagi hari tidak memperbesar peluang untuk hamil , tapi bercinta di waktu tersebut adalah waktu yang paling pas dan tepat untuk mencapai orgasme dan melancarkan program kehamilan.

Sumber: Babycenter/pregnancy