Nakita.id - Dengan bangga BCL ceritakan pengorbanan Ashraf Sinclair untuk Noah hingga sahabat tak heran kenapa rumah tangganya bisa awet.
Hal tersebut diungkapkan BCL saat menemui sang sahabat yakni VJ Daniel Mananta dan berkisah tentang keluarganya.
Diketahui sebelumnya jika Ashraf Sinclair meninggal dunia karena penyakit jantung pada Selasa (18/02/2020) kemarin.
Tentu saja kabar tersebut menyisakan duka mendalam bagi BCL, Noah, dan keluarga serta rekan artis yang ditinggalkan.
Seolah ingin memberikan penghargaan terakhir, VJ Daniel selaku sahabat mendiang Ashraf Sinclair pun tampak memberikan ungkapan duka citanya.
Tak hanya itu, Daniel pun tampak mengunggah video dalam Instagramnya yang menceritakan kisah perjuangan dari ayah Noah tersebut.
Ternyata Bunga Citra Lestari atau BCL pernah bercerita soal pengorbanan Ashraf Sinclair kepada Daniel.
Mendengar cerita BCL, Daniel Mananta pun akhirnya tahu alasan mengapa pernikahan sahabatnya itu bisa bertahan hingga 11 tahun.
Melalui akun Instagram-nya, Daniel Mananta baru-baru ini mengurai cerita soal sosok Ashraf Sinclair.
Tak cuma mengungkap soal sosok Ashraf Sinclair, Daniel Mananta juga mengurai cerita yang pernah dibagikan BCL.
Dijelaskan Daniel Mananta, BCL pernah bercerita kepadanya soal pengorbanan Ashraf Sinclair untuk putra semata wayangnya, Noah Sinclair.
Ketika mendengar cerita tersebut, Daniel Mananta pun meyakini bahwa Ashraf Sinclair adalah ayah dan suami terbaik untuk Noah Sinclair serta BCL.
Cerita tersebut bermula ketika BCL merasa terkejut dengan perlakuan Ashraf Sinclair kepada Noah Sinclair.
Kala itu, Noah Sinclair harus menampilkan kostum untuk kegiatan di sekolah hingga Ashraf Sinclair pun spontan membuat sebuah kostum untuk putranya.
Ya, bukannya membeli, Ashraf Sinclair justru memilih untuk membuat sendiri kostum unik untuk Noah Sinclair.
Bahkan diceritakan oleh BCL, Ashraf Sinclair saat itu membuat kostum untuk Noah Sinclair dari nol.
"Gue ketemu sama BCL, dan BCL bilang 'lu tahu enggak, si Noah itu lagi ada book reading dan harus pakai kostum. Dan Ashraf bikinin kostum dari nol khusus buat Noah'," ungkap Daniel Mananta.
Melihat pengorbanan waktu serta tenaga yang dilakukan Ashraf Sinclair, BCL pun tampak bangga dengan sang suami.
Maka dengan yakin, Daniel Mananta menyebut bahwa BCL beruntung bisa memiliki suami terbaik di dunia yakni Ashraf Sinclair.
"Dia adalah Ayah terbaik di dunia. Gue bisa lihat kebanggaan dari BCL atas Ashraf. Dia bangga karena bisa mempunyai suami terbaik di dunia ini," kata Daniel Mananta.
Daniel Mananta lantas mengurai kesimpulan soal alasan kenapa rumah tangga BCL dan Ashraf Sinclair bisa bertahan selama 11 tahun.
Sebab, BCL mendapatkan suami yang baik dan Noah mendapatkan ayah yang luar biasa, yakni Ashraf Sinclair.
"Habis itu Gue bilang sama Unge 'Wah Nge, itu dia tuh kenapa lu bisa married selama 11 tahun sama Ashraf, no wonder, what a amazing father, what a amazing husband'," kata Daniel Mananta.
"Dia jadi inspirasi buat Gue," ucap Daniel Mananta yakin di akhir videonya.