Awas, Gemar Makanan Gurih Bikin Perut Buncit!

By Dini Felicitas, Jumat, 3 Maret 2017 | 06:15 WIB
Gemar Makanan Gurih Bikin Perut Buncit (Dini)

Nakita.id - Heran mengapa perut Mama tidak juga ramping meskipun sudah tidak makan nasi serta rajin sit-up dan Zumba? Hm... ternyata, penyebab perut buncit seringkali tidak ada hubungannya dengan diet yang Mama jalankan. Coba ingat, apakah Mama suka makanan gurih, atau yang mengandung banyak garam?

Garam meja, atau sodium chloride, ternyata termasuk mineral yang memengauhi kemampuan tubuh menyeimbangkan retensi air. Jenis mineral lainnya, potasium, akan bekerjasama dengan sodium untuk mengatur keseimbangan air dan menormalisasi ritme jantung. Semakin banyak sodium yang Mama konsumsi, semakin banyak pula potasium yang Mama perlukan untuk menetralkan efek ini.

Perlu Mama ketahui, retensi air sendiri merupakan masalah bagi banyak perempuan, dan seringkali memburuk menjelang masa menstruasi. Pastikan Mama tidak kekurangan cairan saat mens, karena hal itu bisa menyebabkan kembung. Tubuh Mama akan berasumsi untuk menahan air, yang tentunya memperburuk masalahnya. Air memang akan menyebabkan kita sering buang air kecil, namun perlu dikonsumsi sesering mungkin justru ketika terjadi retensi air.

Nah, jika Mama banyak mengonsumsi garam, Mama akan membawa kelebihan berat sekitar 1,8 kilogram oleh karena retensi air tersebut. Retensi air ini bisa disebabkan oleh kurang minum, dan juga terlalu banyak garam. Bisa juga karena perubahan gula darah yang memicu banyak gejala pra-menstruasi. Jadi, sudah tahu kan penyebab perut jadi buncit? Tak lain karena kembung yang dipicu kelebihan garam tadi.