Potret 'Terbuka' Tara Basro Tuai Kritikan dari Berbagai Pihak, Chef Renatta Moeloek: 'Tenang Beb, Masuk Penjara Kita Rame-rame'

By Rachel Anastasia Agustina, Jumat, 6 Maret 2020 | 13:34 WIB
Tara Basro tuai dukungan dari teman-temannya. (Instagram/@tarabasro)

Nakita.id - Beberapa waktu lalu publik heboh dengan sebuah potret yang diunggah oleh aktris Tara Basro di Instagram pribadinya.

Potret yang diunggah dengan konsep warna hitam-putih itu menunjukkan senyum Tara Basro yang bangga dengan ketidaksempurnaan pada tubuhnya.

Ia menampilkan tubuhnya dengan 'terbuka', hanya berbalut dengan pakaian dalam saja.

Baca Juga: Sebut Cantik Itu Harus Putih, Warganet Layangkan Kritik Pada Lucinta Luna Bahkan Nama Tara Basro Terseret

Serta memberikan pesan di kolom keterangannya atau kolom caption tentang bagaimana pentingnya mencintai diri sendiri terlepas dari ketidaksempurnaan yang ada di tubuh.

Namun siapa sangka, beberapa pihak justru mengkritik potret tersebut dan menganggapnya sebagai konten yang sensitif.

Bahkan Kementerian Komunikasi dan Informatika (KOMINFO) ikut mengkritik dan menyatakan bahwa potret tersebut bisa saja melanggar UU ITE dengan pasal pornografi.

Baca Juga: Tara Basro Digantung Saat Proses Test Cam Pada Film Terbarunya, Netizen: